YOGYAKARTA, Lingkar.news – “MOVE Together, Become Stronger” diusung menjadi tema refleksi PT LMG (Lingkar Media Group) tahun 2022. Berbeda dengan tahun sebelumnya, refleksi tahun ini dilaksanakan dengan menjelajah beberapa destinasi wisata alam dan kuliner di Yogyakarta, Magelang, dan Semarang.
Perjalanan dimulai sejak Jumat, 23 Desember 2022 pukul 05.00 WIB dari Kantor Pusat PT LMG, Pati menuju Kantor Biro Kudus menggunakan biro perjalanan Noura Tours.
Seluruh rombongan kemudian dipersilakan menikmati sarapan khas Jawa di Resto Bates Pas secara prasmanan. Selesai sarapan, rombongan PT LMG melanjutkan perjalanan menuju Yogyakarta dengan sasaran destinasi wisata alam di Hutan Pinus Mangunan.
Usai menikmati keindahan hutan pinus Mangunan, rombongan kemudian menikmati makan siang di Resto Mbok Sum dengan sajian khas sayur asem lengkap dengan kulit melinjo yang jarang ditemui di luar daerah.
Usai makan siang dan sholat, perjalanan berlanjut menuju ke Heha Sky View, Yogyakarta, yang lokasinya tidak jauh dari Resto Mbok Sum. Tiba di Heha Sky View, rombongan PT LMG disajikan dengan pemandangan alam Kota Yogyakarta dari ketinggian sekitar 900 meter di atas permukaan air laut.
Sekitar pukul 16.00 WIB, rombongan melanjutkan perjalanan menuju ke hotel bintang 3, Wisma MM UGM, Yogyakarta. Di hotel inilah puncak acara PT. Lingkar Media Group berupa refleksi akhir tahun digelar.
Direktur Koran Lingkar M. Noofal saat ditemui di sela-sela kegiatan menyampaikan, tujuan refleksi tahun ini difokuskan untuk merekatkan semua divisi yang ada di Lingkar Media Group. Mulai dari divisi cetak, divisi TV, dan divisi online serta media sosial (medsos).
Selain itu, diadakannya refleksi akhir tahun juga untuk merefresh pikiran setelah setahun lamanya berjuang untuk memajukan PT. Lingkar Media Group (LMG).
Itu sebabnya sejumlah wisata alam dipilih dan masuk dalam agenda refleksi akhir tahun sebagai upaya perusahaan memanjakan karyawannya.
“Kita merekatkan semua divisi, kemudian merehatkan sejenak pikiran kita setelah setahun dengan pekerjaan yang panjang dan sangat berat. Jadi untuk merelaksasi pikiran kita dan merekatkan seluruh divisi,” ucapnya.
Dirinya berharap, usai diadakannya refleksi tersebut membuat seluruh karyawan yang tergabung dalam PT. Lingkar Media Group (LMG) semakin solid dan kompak.
Sementara itu, Wakil Direktur Lingkar Media Group Henny Sulistiowati merasa bersyukur refleksi akhir tahun ini berjalan dengan lancar. Apalagi cuacanya sangat mendukung untuk melakukan seluruh kegiatan refleksi tahunan.
“Alhamdulillah kita dapat anugerah cuaca yang baik. Karena beberapa hari ini ‘kan sering turun hujan,” katanya.
Dirinya melihat antusiasme para karyawan PT LMG sangat luar biasa dalam mengikuti seluruh kegiatan refleksi tahun ini. Dirinya berharap ke depan dapat tumbuh kerja sama yang semakin solid.
“Karena tantangan 2023 itu akan semakin kompleks. Baik itu tantangan untuk internal maupun terkait eksternal atau persaingan. Meski sebenarnya kita tidak fokus di situ (eksternal), kita fokusnya bagaimana bekerja yang lebih baik, lebih solid dan hasilnya lebih tuntas,” imbuhnya.
Usai beristirahat di Wisma MM UGM, rombongan PT. Lingkar Media Group melanjutkan kegiatan outbond dan makan siang di Omah Budhur yang terletak di Kabupaten Magelang, pada Sabtu, 24 Desember 2022. Kemudian kegiatan berlanjut menikmati susur sungai dan arum jeram dalam agenda rafting di Citra Elo, Magelang.
Terakhir, kegiatan refleksi PT. Lingkar Media Group ditutup dengan sajian di Restoran Ekstreme Kuliner, Semarang. Selanjutnya perjalanan pulang menuju ke Kabupaten Pati dan melanjutkan aktivitas seperti biasa.
Sekalipun masih lelah usai perjalanan panjang dengan segudang aktivitas, namun tak menyurutkan semangat tim Redaksi Koran Lingkar untuk menyajikan berita-berita hangat bagi pembaca Koran Lingkar di mana pun berada. (Lingkar Network | R. Teguh Wibowo – Koran Lingkar)